Kodim0416bute.co.id, Tebo –Babinsa 416-03/Sungai Bengkal Koptu Dedi Antoni Sitorus turut mendampingi penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap II per tiga bulan Tahun Anggaran 2024 dengan total Rp.900.000,-/KK yang disalurkan kepada 40 Kepala Keluarga (KK) masyarakat kurang mampu di Desa Kemantan Kecamatan Tebo Ilir Kabupaten Tebo, Sabtu (14/09/2024).
“Kami sebagai Babinsa ikut mendampingi penyaluran BLT di Desa Kemantan. Setiap keluarga menerima Rp300 ribu per bulan untuk periode tiga bulan, dengan jumlah penerima sebanyak 40 Keluarga Penerima Manfaat (KPM),” kata Koptu Dedi Antoni Sitorus.
Babinsa berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkannya. “Semoga bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat Desa Bangko Makmur,” pungkas Koptu Dedi Antoni Sitorus.
Penyerahan BLT juga dihadiri oleh, Kades Kemantan, Bhabinkamtibmas Anggota BPD, Pendamping Desa, Para Kadus dan 40 warga penerima bantuan.