Kodim0416bute.co.id, Tebo –Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat dan mendukung ketahanan pangan, Babinsa Koramil 05/Muara Tebo Kodim 0416/Bute, Serda Agusti, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan para petani pepaya di Kelurahan Tebing Tinggi, Kecamatan Tebo Tengah, Jumat (13/09/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk mendengar langsung kendala yang dihadapi petani serta memberikan motivasi agar terus bersemangat dalam bertani guna meningkatkan produksi pertanian. Serda Agusti menyampaikan bahwa TNI melalui Babinsa selalu siap membantu dan mendukung para petani dalam meningkatkan hasil pertanian mereka.
“Kami di TNI, khususnya Babinsa, selalu mendukung penuh segala usaha petani. Apabila ada kendala, kami siap membantu mencari solusi, baik dalam hal teknis maupun pendampingan,” ujar Serda Agusti kepada para petani pepaya.
Kegiatan Komsos ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, terutama para petani yang menjadi tulang punggung ketahanan pangan di daerah.