Kodim0416bute.co.id Bungo – Babinsa Koramil 416-01/Rantau Pandan, Sertu Benni Purba, menghadiri undangan rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemuktahiran (DPHP) Serentak Tahun 2024. Acara tersebut diselenggarakan di kantor Desa Lubuk Mayan, Kecamatan Rantau Pandan, Senin (05/08/2024).
Rapat pleno ini merupakan bagian dari persiapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi serta Bupati dan Wakil Bupati Bungo yang akan datang. Kehadiran Sertu Benni Purba dalam acara ini menunjukkan dukungan TNI terhadap proses demokrasi yang transparan dan akuntabel.
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Benni Purba menyatakan bahwa TNI siap membantu memastikan kelancaran dan keamanan proses pemilihan di wilayahnya. “Kami akan selalu mendukung dan berpartisipasi aktif dalam setiap tahapan pemilu untuk memastikan berlangsungnya proses demokrasi yang jujur dan adil,” ujar Sertu Benni Purba.