Kodim0416bute.co.id, Tebo – Danramil 05/Muara Tebo, Kapten Inf Mairi Hendra, S.Sos., menghadiri Rapat Koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (Rembuk Stunting) sekaligus pemaparan publikasi stunting yang diadakan di Aula Utama Kantor Bupati Tebo, Kamis (31/10/2024).
Rapat ini bertujuan memperkuat sinergi lintas sektor dalam percepatan penurunan angka stunting di Kabupaten Tebo. Kapten Mairi Hendra menyatakan komitmen TNI untuk mendukung upaya pemerintah daerah dalam mewujudkan generasi sehat dan bebas dari stunting melalui peran aktif dalam pendampingan dan penyuluhan kepada masyarakat.
“Sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang mendukung tumbuh kembang anak. Kami siap mendukung langkah-langkah yang diperlukan dalam menurunkan angka stunting di wilayah ini,” ujar Kapten Mairi Hendra.
Rapat ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan pemerintah daerah, tenaga kesehatan, dan tokoh masyarakat yang memberikan masukan serta dukungan terhadap program percepatan penurunan stunting di Kabupaten Tebo.